Obyek Wisata Air Panas Sampuraga Terabaikan

Air Panas Sampuraga

Banyak obyek wisata Indonesia yang tidak harus membayar untuk mengunjunginya, salah satunya adalah obyek wisata air panas Sampuraga.

Obyek wisata air panas Sampuraga diwujudkan atas cerita legenda rakyat Mandailing Natal, yang mengisahkan seorang pemuda yang bernama Sampuraga, pemuda itu menyangkal ibu kandungnya sendiri sehingga sang Ibu mengutuknya dalam doa untuk mendatangkan banjir besar. Seketika air bah datang dan menenggelamkan Sampuraga, kemudian munculah air panas dari tempat dimana Sampuraga lenyap.

Selayaknya cerita legenda rakyat seperti Malin Kundang dari Sumatera Barat dan Sangkuriang dari Jawa Barat, kedua cerita legenda rakyat yang hingga kini masih dilestarikan sebagai obyek wisata "Batu Malin Kundang di Pantai Air Manis", dan "Legenda Sangkuriang di Gunung Tangkuban Perahu" oleh pemerintah daerahnya. Maka sudah sepatutnya pemerintah kabupaten Mandailing Natal melakukan aksi yang sama untuk melestarikan cerita rakyatnya dan mengembangkan sebagai obyek wisata.

Mengabaikan cerita legenda rakyat sama saja dengan membuang pesan moral yang terkandung di dalamnya.

Obyek Wisata Sampuraga berada di desa Sirambas, kecamatan Panyabungan Barat. Sejak awal diresmikan hingga pertengahan tahun 2013, obyek wisata ini masih ramai dikunjungi oleh wisatawan lokal, terutama saat hari raya besar dan hari libur sekolah. Namun memasuki tahun 2014 jumlah pengunjung semakin menurun drastis seiring dengan terbengkalainya lokasi air panas Sampuraga. Bila tidak ingin terus tergerus sebaiknya pemerintah kabupaten segera melakukan tindakan untuk merehabilitasi obyek wisata kebanggaan masyarakat Mandailing Natal.

Petunjuk arah menuju lokasi dapat klik disini.

Rumah Adat Di Sampuraga

Rebus Telur di Air Panas Sampuraga

Foto Bersama di Sampuraga